MEDAN – HUMAS USU : Prof dr Guslihan Dasatjipta, Sp A(K), terpilih sebagai Sekretaris Majelis Wali Amanat Universitas Sumatera Utara periode 2015-2020 dalam posisi Pengganti Antar Waktu (PAW) menggantikan sekretaris MWA USU sebelumnya, Fahmi Natigor Nasution, SE, M Acc, Ak, CA, CMA. Penunjukan sekretaris MWA USU tersebut dilaksanakan serangkaian dengan perkenalan anggota MWA USU periode 2015-2020 Pengganti Antar Waktu dari unsur Senat Akademik dan pemberhentian anggota MWA USU unsur Senat Akademik periode 2014-2019.
Acara berlangsung di ruang Rapat Senat Akademik Gedung Biro Pusat Administrasi USU lantai 3, Kamis (28/05/2020), dipimpin Ketua MWA USU Drs Panusunan Pasaribu, MM, didampingi Rektor USU Prof Dr Runtung Sitepu, SH, M Hum dan Sekretaris Daerah Pemprovsu Dr Ir Hj R Sabrina, M Si dan dihadiri oleh seluruh anggota MWA, termasuk dua di antaranya yang hadir secara online/dalam jaringan (daring). Dalam kegiatan tersebut diberlakukan sepenuhnya protokol pencegahan Covid-19 dengan memberikan jarak antar tempat duduk peserta, pemeriksaan suhu tubuh di pintu masuk, penyediaan hand sanitizer, masker dan sarung tangan.
Kepada para anggota MWA dari unsur Senat Akademik USU sebelumnya, Ketua MWA USU Drs Panusunan Pasaribu, MM, menyampaikan ucapan terima kasihnya atas seluruh kerja keras dan pengabdian yang telah diberikan. Juga ucapan selamat bekerja kepada para anggota MWA yang baru, dengan harapan semuanya dapat bersama-sama bekerja dan memberikan dukungan bagi eksekutif (Rektor –Red) dalam melaksanakan layanan pendidikan yang maksimal kepada seluruh mahasiswa/i USU di tengah pandemi Covid 19. Masa jabatan MWA USU periode 2015-2020 akan berakhir pada 5 Oktober 2020 mendatang.
“Saat ini banyak hal yang menyita pikiran dan perhatian kita semua terkait adanya pandemi Covid-19, di mana banyak kegiatan berjalan tidak dengan normal, bahkan beberapa di antaranya harus ditiadakan. Baik kegiatan akademik maupun administrasi. Maka dengan waktu yang tersisa selama tiga bulan ke depan, diharapkan kita semua dapat memberikan dukungan kepada eksekutif untuk bekerja dengan baik di bawah ancaman pandemi Covid-19, mengingat beban dan tanggung jawab yang dipikul sangat berat,” kata Ketua MWA USU.
Para anggota MWA USU unsur Senat Akademik periode 2015-2020 yang baru adalah Prof Dr Ir Darma Bakti, MS, Dr Ir Fahmi, ST, M Sc, IPM, Prof Dr Hasim Purba, SH, M Hum, Muhammad Arifin Nasution, S Sos, M SP, Puspa Melati Hasibuan, SH, M Hum, Prof Dr Ing Ir Johannes Tarigan, Prof Dr Khairina Nasution, MS dan Prof dr Guslihan Dasatjipta, Sp A(K). (Humas)